Senin, 07 Februari 2011

Magetan Kotaku Tercinta

Magetan Kotaku Tercinta

       Disini adalah tempat orang-orang Magetan mengadakan acara-acara besar seperti upacara memperingati hari kemerdekaan RI setiap tahunnya tepatnya tanggal 17 Agustus. Upacara ini diikuti oleh semua instansi

       Disinilah bendera merah putih dikibarkan oleh siswa siswi pilihan perwakilan dari sekolah-sekolah di sekitar kota Magetan yang menjadi grup paskibra. Selain itu alun-alun ini juga digunakan untuk memeriahkan hari jadi kota Magetan.

       Di hari Minggu banyak orang-orang beraktivitas di tempat ini,seperti olahraga dengan lari-lari kecil mengelilingi alun-alun. Ditepi alun-alun juga banyak yang berjualan makanan,minuman,stiker,dll. 

       Di dalam alun-alun juga terdapat hotspot dan itu dimanfaatkan oleh orang-orang sekitar Magetan dan semua kalangan karena gratis tidak dipungut biaya untuk melakukan browsing. Di tengah alun-alun terdapat air mancur dan pepohonan yang menghidupkan suasana alun-alun.

Inilah sedikit gambaran tentang alun-alun kota Magetan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar